Pengurus Racana Pramuka IAIN SAS Bangka Belitung Tahun 2023 Resmi Dilantik

avatar Tong Hari
Tong Hari

388 x dilihat
Pengurus Racana Pramuka IAIN SAS Bangka Belitung  Tahun 2023 Resmi Dilantik
Unit Kegiatan Khusus (UKK) Racana Tuan Guru Sapat dan Salma Amnati Gugus Depan 04.041-04.042 Intitut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung melaksanakan upacara pelantikan pengurus baru Dewan Racana, Ketua Unit, dan Ketua Bidang masa bakti 2023

Ketua UKK Pramuka IAIN SAS Babel Nanda Mareta
Ketua UKK Pramuka IAIN SAS Babel Nanda Mareta




IAINSASBABEL.AC.ID BANGKA. Pengurus Unit Kegiatan Khusus (UKK) Racana Tuan Guru Sapat dan Salma Amnati Gugus Depan 04.041-04.042 Intitut Agama Islam Negeri (IAIN) Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung  melaksanakan upacara pelantikan pengurus baru Dewan Racana, Ketua Unit, dan Ketua Bidang masa bakti 2023. Pelantikan tersebut berlangsung di Aula Terpadu IAIN SAS Bangka Belitung Rabu 11 Januari 2023.

Dalam upacara pelantikan tersebut, Sejumlah 15 pengurus barunya resmi dilantik ditandai dengan pembacaan SK Rektor tentang pemberhentian dan pengangkatan pengurus baru: Pemangku Adat Putra kak Husen, Pemangku Adat Putri kak Yulita, Ketua Racana Dewan Racana Putra kak Rere Kurniawan, Wakil Ketua Dewan Racana Putri kak Nanda Mareta, Sekretaris Racana Putra kak Wira Aditya Saputra, Sekretaris Racana Putri kak Yolani, Bendahara Putra Kak Maulana Hidayat, Bendahara Putri kak Ririn Novita. Ketua UKK Pramuka IAIN SAS Babel terpilih Nanda Mareta  

Selanjutnya prosesi pengambilan sumpah dipimpin langsung oleh Rektor IAIN SAS Bangka Belitung sekaligus selaku Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan IAIN SAS Bangka Belitung kak Dr. Irawan, M.S.I yang menjadi pembina upacara sekaligus bertugas melantik kepengurusan UKK Racana Masa Bakti 2023.  

Dalam amanatnya, Rektor menyampaikan selamat kepada pengurus baru dan menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pengurus tahun 2022 dan menyampaikan bahwa sebagai Anggota Pramuka IAIN SAS Babel harus mengembangkan skill, potensi diri, dan akhlakul karimah.

Saya berharapa kalian dapat bertanggungjawab dalam berorganisasi dan mampu menciptakan sinergitas yang baik dengan organisasi mahasiswa lainnya sehingga nantinya dapat mengangkat nama baik kampus IAIN SAS Babel. Jadikan organisasi ini sebagai wadah kalian menempah diri dan mencari pengalaman-pengalaman baru dengan tidak melupakan tugas anda sebagai mahasiswa yaitu studi (akademik) kalian dan juga  berharap Pramuka di IAIN SAS Babel bisa  memajukan kampus IAIN SAS Babel kedepannya.

Sementara itu, Ketua UKK Pramuka IAIN SAS Babel Nanda Mareta yang ditemui usai pelantikan berharap kedepan UKK Pramuka tetap menjadi wadah pembentukan karakter. Ia juga berharap kepengurusan kedepannya berjalan dengan baik.

“Harapan untuk kedepannya semoga pramuka bisa menjadi salah satu wadah untuk pengembangan mahasiswa dan pembentukan karakter demi terwujudnya cita-cita kampus yang baik , agar masa pengurusannya dapat menjalankan tanggung jawabnya dengan baik dan bisa memajukan Pramuka IAIN SAS Bangka Belitung.,” tandasnya.

Dalam upacara tersebut dihadiri oleh Ka. Mabigus Dr. Irawan, M.S.I, Ka. Mabihar  Dr. Muh. Misdar, M.Ag, Pembina Putra Dr. Nikmarijal, M.Pd, dan Pembina Putri yaitu Nelly Sanawiyah S. Sos., M.M.Purna Racana dan sejumlah pengurus lembaga Kemahasiswaan IAIN SAS Bangka Belitung.

(Penulis : Tonghari/Ayaknan | Editor: Ika Robiantari)